Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Etika dan Profesionalisme Teknologi Sistem Informasi (Pengenalan)

1. Pengertian :

Sebelum menyimpulkan arti keseluruhan dari Etika dan Profesionalisme TSI, saya mencoba memberikan pengertian per kata. Yang pertama etika. Dari sumber yang saya peroleh, etika berasal dari kata ethos yang artinya watak kesusilaan atau adat kebiasaan (custom). Etika dan moral seringkali dikaitkan. Walaupun memiliki arti yang menyerupai, namun dalam kehidupan, moral dan etika berbeda. Moral lebih digunakan untuk penilaian atas perbuatan yang dilakukan sedangkan etika merupakan pengkajian system nilai-nilai yang berlaku.

Profesionalisme sendiri berasal dari kata professional yang maknya berhubungan dengan profesi dan memerlukan kepandaian khusus untuk menjalankannya (KBBI, 1994). Dari pengertian tersebut maka arti profesionalisme adalah tingkah laku, keahlian atau kualitas dari seseorang yang professional (Longman, 1987).

Teknologi Sistem Informasi merupakan sebuah teknologi yang digunakan untuk mendukung proses pengolahan hingga tercipta dan dimanfaatkannya informasi melalui adanya keterhubungan antar tiap elemen system tersebut.

Sumber lain mengatakan, TSI berarti teknologi yang tidak terbatas pada penggunaan sarana komputer, tetapi meliputi pemrosesan data, aspek keuangan, pelayanan jasa sejak perencanaan, standar dan prosedur, serta organisasi dan pengendalian sistem lnformasi.

Sehingga arti keseluruhan dari etika dan profesionalisme TSI adalah kaidah dan ukuran bagi tingkah laku, keahlian atau kualitas yang dinilai dari seseorang yang profesional dalam menggunakan, memanfaatkan dan berperan dalam Teknologi Sistem Informasi.

2. Mengapa menggunakan Etika dan Profesionalisme TSI?

Alasan menggunakan TSI adalah karena segala sesuatu dalam hidup ini harus dilakukan dengan etika yang benar, termasuk dalam pemanfaatan TSI. Kode Etik ini menekankan agar seorang professional IT memiliki komitmen yang tinggi untuk menjaga agar profesinya adalah profesi yang bermanfaat bagi masyarakat dan merupakan profesi yang terhormat. Komitmen ini tercermin pada saat seorang professional melakukan kegiatannya dalam membangun software, mulai dari melakukan analisa, membuat spesifikasi, membuat design, melakukan coding, testing maupun pemeliharaan software.

Pada setiap kegiatan tersebut, peran seorang profesional sangat penting, karena ia turut menentukan hasil akhir dari suatu pengembangan system. Dengan kata lain, dia berada dalam posisi untuk berbuat kebaikan atau berbuat yang merugikan orang lain.

Untuk itulah pentingnya Kode Etik ini diterapkan oleh setiap individu yang memanfaatkan TI terlebih seorang yang ahli dalam bidang TI. Dengan adanya kode etik, sang ahli dapat menjaga kemampuannya dengan tidak seenaknya menggunakannya untuk melakukan hal-hal jahat yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.

3. Kapan menggunakan TSI

Etika dan profesionalisme TSI bukan hanya digunakan saat sedang melakukan sebuah proyek yang akan dijalankan melainkan juga etika dan profesionalisme itu sendiri harus dijalankan setiap waktu pada saat yang tepat. Sebuah pertanggung jawaban dari suatu etika dan profesionalisme haruslah nyata.

4. Siapa yang menggunakan TSI

Yang menggunakan etika dan profesionalisme TSI tentu nya para pengguna profesional yang mempunyai kepentingan dalam teknologi sistem informasi itu sendiri. Orang yang tidak menuruti akan etika atu profesionalisme dalam teknologi sistem tentunya tidak akan mengalami kemajuan atau dalam kata lain tujuan yang akan tidak akan tercapai dan sistem yang akan dibuat pastinya keluar jalur dengan apa yang sudah ditetapkan dalam etika dan profesionalisme serta orang yang melanggar akan kode etika yang ditetapkan pastinya akan dapatkan sangsi yang telah disepakati bersama.



Referensi :

http://www.google.co.id/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=5&cts=1331351776491&ved=0CDsQFjAE&url=http%3A%2F%2Fkamilfiki.blogspot.com%2F2011%2F04%2Fetika-dan-profesionalisme-tsi.html&ei=tNBaT6LFNs6srAeLi-GHDA&usg=AFQjCNFGdpLlFLPW0ECpm7l4LV8QNxwsWw

http://www.google.co.id/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=6&cts=1331351811113&ved=0CEAQFjAF&url=http%3A%2F%2Feziekim.wordpress.com%2Ftag%2Ftsi%2F&ei=tNBaT6LFNs6srAeLi-GHDA&usg=AFQjCNGMkh-EHwDThpcJMswCORkgo24jOA

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar