Pada artikel sebelumnya, kita telah membahas mengenai paragraf yang baik. Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai macam-macam paragraf yang sering kita jumpai. Di antaranya adalah :
1. Narasi
paragraf yang menceritakan suatu kejadian atau peristiwa. Ciri-cirinya: ada kejadian, ada palaku, dan ada waktu kejadian.
2. Deskripsi
paragraf yang menggambarkan suatu objek sehingga pembaca seakan bisa melihat, mendengar, atau merasa objek yang digambarkan itu. Objek yang dideskripsikan dapat berupa orang, benda, atau tempat. Ciri-cirinya: ada objek yang digambarkan.
3. Eksposisi
paragraf yang menginformasikan suatu teori, teknik, kiat, atau petunjuk sehingga orang yang membacanya akan bertambah wawasannya.
Ciri-cirinya: ada informasi
4. Argumentasi
paragraf yang mengemukakan suatu pendapat beserta alasannya. Ciri-cirinya: ada pendapat dan ada alasannya.
5. Persuasi
paragraf yang mengajak, membujuk, atau mempengaruhi pembaca agar melakukan sesuatu.
Ciri-cirinya: ada bujukan atau ajakan untuk berbuat sesuatu (provokatif).
http://basasin.blogspot.com/2009/06/macam-macam-paragraf.html
0 komentar:
Posting Komentar